bukan siapa-siapa dan apa-apa

entah siapa lagi yang harus di bunuh, dengan di penggal, di tembak, dipenjara,  untuk apa dan untuk siapa.
 2010 

inikah demokrasi yang di elu-elukan, bahkan untuk beberapa manusia di puja-puja, layaknya ajaran tuhan langsung turun dari langit..

banyak dari kita tidak tahu.. atau mungkin lebih banyak tidak mau tahu.. 


ada yang merasa baik-baik saja, dan beberapa menderita bahkan tak tahu kemana harus bersuara..


ketika tidak tahu kemana harus bersuara, beberapa memilih mati saja..

ada yang mengaku bertuhan tapi tak beragama, ada yang beragama namun menolak bertuhan, tak bertuhan adalah agamanya,,

ada yang mengaku bertuhan dan beragama, meski pada kenyataannya tidak memiliki keduanya..


manusia dalam bentuk angka-angka..


rupiah, dollar, dan tubuh-tubuh tanpa nyawa..

entah kemarin, sekarang, esok sama saja.. selalu saja ada yang tertawa dan bergembira merasakannya..







Komentar